Setelah hadir lewat sajian intim sekaligus heartbreaking dalam Blue Valentine (2010), Derek Cianfrance kembali bekerja sama dengan aktor Ryan Gosling untuk menyajikan film teranyarnya, The Place Beyond the Pines. Film yang pertama kali ditayangkan dalam Toronto Film Festival tahun lalu ini jika dibandingkan dengan filmnya sebelumnya mungkin nampak lebih luas scale-nya. Baik dalam cerita, karakter, tempat, bahkan setting waktu. Film ini terbagi menjadi tiga buah babak yang memilki fokus karakter yang berbeda tetapi tetap memiliki benang merah satu sama lain.
Saturday, May 25, 2013
Wednesday, May 22, 2013
Review: The Great Gatsby (2013)
Sebelum menonton film ini, pengetahuan saya mengenai The Great Gatsby, novel yang digadang sebagai salah satu novel terbaik sastra Amerika hanyalah berasal dari halaman Wikipedia. Saya tidak pernah membaca buku yang ditulis oleh F. Scott Fitzgerald ini atau menonton film-film adaptasinya yang ternyata jumlahnya juga sudah banyak, ranging from a silent feature to a made-for-TV film. Ketika berita bahwa Baz Luhrmann akan membangkitkan novel ini ke layar lebar, I knew that I'll be in for a treat.
Monday, May 20, 2013
Review: Side Effects (2013)
Steven Soderbergh sepertinya sudah membicarakan rencananya untuk pensiun berkali-kali. Sutradara dengan filmography yang sangat beragam ini (mulai dari blockbuster penuh bintang A-list, hingga film indie micro-budget) nyatanya masih selalu gatal menghasilkan karya baru. Rasanya kita tidak akan pernah tahu hingga waktu dimana ia benar-benar mengkonfirmasikan informasi tersebut dan tidak memiliki proyek-proyek baru lagi. Jikalau pun Soderbergh benar-benar akan berhenti membuat film, rasanya film terakhirnya, Side Effects, adalah ending yang cukup memuaskan (it's not his officially last film, but more on that later).
Sunday, May 19, 2013
Welcome back, Arrested Development!
I am so freaking ecstatic that I have to make this post. Penantian panjang akan segera berakhir, guys. Karena seminggu lagi, kita akan dapat menyaksikan kegilaan-kegilaan dari salah satu keluarga paling dysfunctional yang tergabung dalam salah satu serial televisi terbaik yang pernah saya tonton; Arrested Development. Come on!!!
Friday, May 17, 2013
Review: Star Trek Into Darkness (2013)
Plot: Setelah pelanggaran yang dilakukan oleh Kapten kapal Enterprise James T Kirk demi menyelamatkan hidup rekannya, First Officer Spock, ia dipaksa untuk turun jabatan sementara waktu. Di saat yang sama, seorang agen Starfleet yang membelot bernama John Harrison memulai melakukan aksi teroris besar-besaran di bumi.
Monday, May 13, 2013
Head-to-head: Michael (2011) & The Hunt (2012)
Ah it's been literally months without any single Head-to-Head post. Bagi yang belum familiar, dalam segmen ini saya akan me-review dua film yang berbeda tetapi memiliki satu kesamaan di antara keduanya; baik cerita, tema, aktor atau bahkan sutradaranya. Kali ini yang saya angkat mungkin film dengan tema yang cukup sensitif; sexual abuse against minority. Lewat Michael (2011) kita melihat seorang pedofil yang menyekap anak di basement rumahnya, lalu dalam The Hunt (2012), seorang guru malah menjadi korban tuduhan bahwa dirinya melakukan tindakan tak senonoh di depan muridnya.
Thursday, May 9, 2013
Review: Evil Dead (2013)
Plot: Lima orang teman, David, Eric, Mia, Olivia dan Natalie bermaksud untuk menghabiskan weekend mereka di sebuah kabin dalam hutan dengan tujuan membantu Mia menghilangkan kecanduannya terhadap narkoba. Mereka tanpa sengaja menemukan sebuah buku misterius yang ternyata berisi sebuah mantra untuk membangkitkan arwah kejam yang mampu merasuk dan membunuh mereka satu persatu.
Monday, May 6, 2013
Review: Shallow Grave (1994)
Plot: Tiga orang teman, David, Juliet dan Alex yang berbagi apartemen sedang mencari satu orang lagi untuk tinggal bersama mereka. Mereka yang sangat pilih-pilih itu menemukan seseorang bernama Hugo yang akhirnya mereka setujui untuk menjadi flatmate mereka. Tetapi setelah beberapa hari Hugo tidak kelihatan lagi batang hidungnya, mereka mencoba memaksa masuk ke kamarnya. Apa yang mereka temukan akan menjadi sebuah awal dari mimpi buruk.
Friday, May 3, 2013
Review: What They Don't Talk About When They Talk About Love (2013)
Plot: Diana memiliki kondisi dimana dirinya hanya bisa melihat sekelilingnya dengan jarak dekat. Hal tersebut sebenarnya lebih baik dari Fitri, yang benar-benar tidak bisa melihat. Mereka adalah teman sekelas di sebuah sekolah luar biasa untuk anak-anak tuna netra. Diana mulai merasa tertarik dengan teman sekelasnya, Andhika. Sedangkan Fitri tiap malam berinteraksi dengan seorang 'hantu dokter' yang ternyata adalah anak penjaga warung, Edo.
Thursday, May 2, 2013
Subscribe to:
Posts (Atom)