Wednesday, February 23, 2011

83rd Academy Awards: Predictions

The Award Season is coming to an end! Tepat pada hari Selasa, tanggal 22 Februari, jam 5 sore waktu Los Angeles (atau kira-kira waktu subuh WIB tgl 23 Februari) semua ballot Oscar sudah harus terkumpul. Dengan begitu waktu untuk para Academy member memberikan voting untuk pemenang-pemenang Oscar nanti sudah habis. Dan dari situ pula, para moviegoers (khusunya yang mengikuti Oscar) tak ada kegiatan lain selain menunggu. Wets, selain menunggu, gak ada salahnya kan buat gw untuk ikutan menebak-nebak calon-calon pemenang Oscar tahun ini. Mengikuti template Oscar Guide-nya Kris Tapley dari situs InContention (atau siapapun yang memulainya), gw ikutan memakai term 'Will Win', dimana gw menebak pemenang berdasarkan precursor dan award-award lainnya yang sudah duluan mengumumkan pemenang, 'Could Win', alternative/runner-up, dan 'Should Win', dimana gw memilih berdasarkan selera gw sendiri.
(photo: Jesse Eisenberg sebagai Mark Zuckerberg dalam salah satu adegan film The Social Network)

Tahun ini ada 2 film yang sangat menonjol dan berstatus front-runner. Dua film yang akhir-akhir ini perseteruannya menjadi perbincangan paling hangat di seantero movie-blogger. Apa lagi kalo bukan The King's Speech (TKS) dan The Social Network (TSN). The Social Network bisa dibilang menjadi suatu film yang di praised setinggi-tingginya oleh para kritikus film di USA sana, membuatnya sebagai the most critically acclaimed film of the year. Suatu recognition yang bisa dibilang jarang diberikan kepada satu film. Mendapatkan penghargaan tertinggi dari Golden Globes, NY Film Critics, LA Film Critics, National Board of Review, Broadcast Film Critics Association, sekaligus untuk Picture serta Director (David Fincher). A remarkable feat. Tak hanya itu, masih banyak sejumlah kumpulan kritikus di US, bahkan London, yang menobatkan TSN sebagai film terbaik tahun ini. Tak mau ketinggalan, media cetak seperti Rolling Stone, The Village Voice, Sight & Sound, NY Times, LA Times, Associated Press, Wall Street Journal, The Hollywood Reporter dan masih banyak lagi serentak menobatkan TSN sebagai yang terbaik. Sebuah record yang luar biasa, mengingat TSN itu itungannya film 'mainstream'.

Tetapi dalam hitungan hari, kemenangan menghebohkan The King's Speech dalam Producers Guild Awards tiba-tiba membalikkan keadaan. Menambah shocker lagi, terpilihnya Tom Hooper, sutradara yang terbilang baru dalam membuat film layar lebar (btw gw suka banget sama The Damned United karyanya, one of the best football movies ever made *OOT) mengalahkan David Fincher dalam Directors Guild Award. Selain Fincher, lawan-lawannya juga terbilang lebih 'senior' dibandingkan Hooper, say Nolan, Aronofsky dan Russel. Dari situlah, sontak semua berkoar bahwa 'yep, the award season is over' dengan hampir seluruh Oscar Watcher memprediksi TKS akan membawa pulang Best Picture nanti. Kemenangan di Screen Actors Guild plus BAFTA turut memberikan timing yang tepat untuk TKS meraih hati para voter. Dua belas nominasi Oscar pun ikutan dikantonginya, bahkan banyak yang berspekulasi TKS akan meraih sweep menimbulkan potential upset di berbagai nominasi.

Tapi apapun itu, Oscar memang terkadang sangat predictable, tapi juga kadang-kadang sangat sulit ditebak. Gw, sebagai #TeamTSN awalnya sakit hati mengetahui kalo TSN harus tunduk dengan serangan raja dari Inggris ini. But hey, as Sasha Stone (from AwardsDaily) put it: 'The trick is not minding'. Namanya juga acara penghargaan, yang menang belom tentu bagus buat kita, yang kalah belom tentu jelek. Namanya juga 'voting', ye gak? Lagipula kita gak bisa bener-bener tau siapa yang menang sampai tanggal 27 nanti kan, probably TSN will get some miracles somehow #wishfulthinking. Film apapun yang terpilih nanti, gw bangga dengan 2010, lineup film-film tahun ini bagus-bagus semua, dan untuk pertama kalinya, gw menonton SEMUA nominasi Best Picture sebelum perhelatan Oscar, yay for me *gak jelas*. (Taun lalu 8 dari 10, taun sebelumnya 3 dari 5). And so, these are my predictions.....


Best Picture
Will win: The King's Speech
Could win: The Social Network
Should win: Toy Story 3 / The Social Network

Best Director
Will win: David Fincher (The Social Network)
Could win: Tom Hooper (The King's Speech)
Should win: David Fincher (The Social Network)
Should have been here: Christopher Nolan (Inception)
(Shame on you Oscar for not nominating Nolan here! Dan banyak yang memprediksi 2010 adalah tahun split Picture/Director, dimana Fincher masih memimpin, apalagi ketika ia menang di BAFTA yang notabene adalah kampung halaman Hooper. Anyways, pada DGA juga banyak TV directors, so maybe thats where Hooper got the love)

Best Actress
Will win: Natalie Portman (Black Swan)
Could win: Anette Bening (The Kids Are All Right)
Should win: Natalie Portman (Black Swan)
(Bening is due, just like Bridges last year. Tapi pesona Portman yang telah mengantongi SAG/Globe/Bafta dan lebih banyak critics awards daripada Bening membuat Bening dengan berat hati harus mengalah tahun ini)

Best Actor
Will win: Colin Firth (The King's Speech)
Should win: Colin Firth (The King's Speech)
(No competition here actually. Sejak awal semua precursor udah menunjuk pada Firth.)

Best Supporting Actress
Will win: Melissa Leo (The Fighter)
Could win: Hailee Steinfeld (True Grit) or Helena Bonham-Carter (The King's Speech)
Should win: Amy Adams (The Fighter)
(Yak salah satu kategori tersulit untuk diprediksi tahun ini. Semua punya kesempatan untuk menang. Ditambah lagi, frontrunner disini, Melissa Leo tercoreng namanya setelah iklan 'Consider' yg memalukan. Walaupun gw masih agak yakin dia bakal menang, tapi Steinfeld yang dipuji-puji dan Carter yang lovable bisa mencuri dengan mudah)

Best Supporting Actor
Will win: Christian Bale
Could win: Geoffrey Rush
Should win: Christian Bale
Should have been here: Andrew Garfield
(Lagi-lagi TKS bisa mempengaruhi voting disini, dimana Rush mungkin bisa mengambil spotlight dari Bale)

Best Foreign Language Film
Will win: Incendies
Could win: In A Better World
Should win: (belom ada yg ditonton)
(Entah kenapa gak yakin Biutiful bakal menang walaupun ada bantuan boost dari Best Actor untuk Javier Bardem. Incendies itu pilihannya Roger Ebert dan katanya memang bagus, In A Better World yang menang Globes juga bisa menang)

Best Film Editing
Will win: The Social Network
Could win: The King's Speech
Should win: The Social Network
Should have been here: Inception
(Lagi-lagi no love for Inception yang padahal Editingnya sangat krusial untuk filmnya. Salah satu kategori 'terpenting' dan menjadi indikator pemenang Best Picture nantinya. Kemenangan TSN di ACE Eddie semoga tertular disini. Kalo TKS yang dapet, well, it's obvious that TKS IS the Best Pict)

Best Documentary Feature
Will win: Exit Through The Gift Shop
Could win: Restrepo
Should win: *belom ada yg ditonton*
(Sama seperti Foreign Language Film, 'Inside Job' yang dielu-elukan menang, entah kenapa gw rasa gak bakal menang. But hell, what do I know?)

Best Animated Feature Film
Will win: Toy Story 3
Could win (by a longshot): How To Train Your Dragon
Should win: Toy Story 3
(Bes Pict-nominated film losing to another in this category? No to the way)

Best Adapted Screenplay
Will win: The Social Network
Could win: Toy Story 3
Should win: The Social Network
(Ye gila kalo gak TSN, TS3 memang sangat menyentuh, tapi TSN's is one HELL of a script)

Best Original Screenplay
Will win: The King's Speech
Could win: Inception
Should win: Inception
(Kemenangan Inception dalam Writers Guild bisa dibilang gara-gara TKS gak eligible untuk ikutan. The King's Sweep? Hell yes)

Best Visual Effects
Will win: Inception
Could win: Alice in Wonderland
Should win: Inception
Should have been here: Tron: Legacy
(Where the hell was Tron?! One of the best effects this year, dibandingkan dengan Hereafter. Dengan begitu Inception dengan mudah akan melenggang menjadi juara)

Best Original Song
Will win: We Belong Together (Toy Story 3)
Could win: Coming Home (Country Strong)
Should win: We Belong Together (Toy Story 3)
Should have been here: You Haven't Seen the Last of Me or Bound To You (Burlesque)
(Haven't watched Burlesque but as a fan of Aguilera, the songs in there were fantastic. Even the ones where Cher sing em, sayang di overlooked. We Belong Together dari TS3 jadi pilihan gw walaupun Coming Home dari Country Strong bisa merebutnya, atau I See The Light dari Tangled)

Best Original Score
Will win: The Social Network
Could win: The King's Speech
Should win: The Social Network
Should have been here: Toy Story 3
(Inget ending TS3 yang menyentuh? Partly it was the score that touched my soul. Sayangnya lagi-lagi gak dinominasiin :( Disini nih duel TKS v TSN lagi. Sebenernya kayaknya TKS bakal menang dengan score nya yang memang oke dari Alexandre Desplat. Tapi Reznor dan Ross membuat score yang luar biasa modern dan adiktif untuk TSN membuat score nya paling unik)

Best Cinematography
Will win: True Grit
Could win: Inception
Should win: True Grit
(Roger Deakins, DOP legendaris dari Hollywood sudah mengantongi 9 (baca: sembilan) nominasi tanpa menang satu kali pun. Talking about due. Walaupun Guild cinematograper memilih Inception, tapi masa sih Oscar bakal melewatkan Deakins untuk True Grit kali ini?)

Best Sound Mixing
Will win: Inception
Could win: The King's Speech
Should win: Inception
(Inception lah, kalo sampe TKS, berarti bener2 malam The King's Sweep ntar).

Best Sound Editing
Will win: Inception
Could win: Tron: Legacy
Should win: Inception
(Inception lagi)

Best Costume Design
Will win: The King's Speech
Could win: Alice in Wonderland
Should win: The King's Speech
(Ini dia, Oscar loves period piece. But Alice could be a threat. Walaupun semua film Tim Burton yang pernah dinominasikan disini pasti selalu kalah)

Best Art Direction
Will win: Alice in Wonderland
Could win: The King's Speech
Should win: Harry Potter and the Deathly Hallows pt.1
(Kebalikan dengan Costume, semua film Tim Burton yang dinominasikan disini selalu menang. Jadi the safe bet would be Alice. Oke, kalo ada TKS, berarti dia hampir selalu jadi threat)

Best Makeup
Will win: The Wolfman
Could win: The Way Back
Should win: The Wolfman
(Sebuah kategori unik dimana dari ketiga nominees, semuanya gak dinominasikan lagi untuk kategori yang lain. Karena memang belom ditonton semua, gw milh The Wolfman aja deh).

Untuk kategori short films, gw gak tau, and I couldn't even care less haha (except for the animated one, go Day & Night!). So let's see if my predictions are right at the 83rd Academy Awards, coming this Sunday, 27th February 2011. See ya!

2 comments:

  1. seru kayanya klo HTTYD menang hehehe...

    ReplyDelete
  2. hmm sebenernya pengeen banget HTTYD bisa menang, tapi sayangnya lawannya Toy Story 3 sih, coba kalo taun lalu, saya lebih milih HTTYD dibanding Up haha

    ReplyDelete